Kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan rutin siswa-siswi Playgoup dan Kindergarten pada tiap semester. Dimana kegiatan tersebut bertujuan untuk melatih kemandirian dan tanggung jawab mereka, seperti mengambil dan menentukan makanan mereka sendiri, serta menghabiskan makanan yang sudah mereka ambil sendiri.
Pada tanggal 2 November 2015 yang lalu, Kegiatan makan bersama untuk semester pertama dilaksanakan. Adapun menu yang disediakan adalah nasi, sup sayuran dan bakso, ayam goreng fillet, tempe dan tahu goreng dan krupuk sebagai pelengkap.
Wah! Mereka tampak lahap menyantap makanannya. Meskipun ada yang tidak suka sayur, dengan adanya kegiatan ini anak-anak akan termotivasi mencobanya. Good job!
Pada kegiatan ini, anak-anak juga diminta untuk membawa alat makan sendiri dari rumah. Hal tersebut dilakukan untuk melatih tanggung jawab mereka atas barang mereka sendiri. Karena setelah makan, anak-anak juga belajar mencuci dan mengeringkan alat makan mereka sendiri. Belajar menjadi anak yang mandiri.
Good job Kids…