ONE DAY HAPPY CAMP 2018

Jum’at, 23 Februari 2018 dilaksanakan program one day happy champ. Program ini dikhususkan untuk kelas 1-3 sebagai bentuk pembelajaran dan latihan sebagai anggota pramuka siaga. Dalam program ini diberi pembelakalan ketrampilan untuk mengurus diri masing-masing yang kita sebut dengan self skill. Juga diberi pengalaman materi untuk kemandirian, kesederhanaan dalam berbuat dan bertindak, sikap tanggung jawab dan kerjasama dengan kelompok maupun dengan orang lain. Mengingat satu dan lain hal untuk kegiatan tahun ini tidak diadakan kegiatan menginap disekolah. Namun demikian tanpa mengurangi bobot materi dan kecakapan yang diberikan kepada siswa, kegiatan ini pada akhirnya dapat berjalan dengan lancar dan mengesankan. Selamat ya dan salam Pramuka !.

ASSEMBLY FROM GRADE 3 KRAKATOA

Terima kasih untuk Mr. Shendy dan Ms. Indy untuk tampilan kreatif pada assembly bulan ini yang merupakan jadwal tertunda untuk bulan Januari. Tema yang ditampilkan sangat menarik dan dikemas dengan alur yang mudah dipahami oleh anak. Dalam performnce ini mengajarkan bagaimana kita seharusnya bergaul dengan lingkungan kita dengan sikap yang ramah, salaing tolong menolong dan tidak menjadi rakus dan tamak akan kekayaan. Bisa jadi apa yang kita dapatkan justru membawa bencana dan bahaya bagi kita, keluarga dan lingkungan. Good job untuk pesan yang ingin disampaikan. Salam Budi Luhur.

KEGIATAN NATAL BERSAMA DAN MAULUD NABI 1438 H

 

Kegiatan keagamaan yang merupakan pondasi dalam membina dan mendidik karakter anak, menjadi satu bagian dari kegiatan sekolah yang dilakukan dan mempunyai andil besar dalam proses pendidikan anak. Kegiatan maulud nabi yang diawali dengan performance siswa dilanjutkan dengan ceramah agama oleh ustadz yang berjiwa muda dan energik. Harapannya siswa mampu mengaplikasikan dari apa yang disampaikan terkait denegan keteladanan Rosullullah SAW.

Kegiatan Natal bersama tahun ini dilaksanakan di Budi Luhur Karang Tengah secara bersama dari semua unit yang ada di Kota Tangerang maupun Tangerang Selatan. Kegiatan yang dilaksanakan secara sederhana namun tetap khidmat dan religius. Seperti halnya motto Tangerang Selatan Cerdas, Modern dan Religius, dan rupanya senada juga dengan Motto Kota Tangerang “Amanah”. Semua berpadu dalam lingkaran Motto Budi Luhur yaitu Cerdan dan Berbudi Luhur.

Peringatan Maulud Nabi dan Natal bersama merupakan momen mendidik anak menjadi anak yang cerdas, berbudi luhur dan religius. Semoga ini memberikan pondasi dalam membentuk karakter bangsa yang tangguh dan bersahaja, penuh kasih sayang dalam membangun bangsa kelas. Salam Budi Luhur.