post

Menuju Sekolah Adiwiyata Tingkat Nasional, Sekolah Budi Luhur diberikan kesempatan bersama dengan sekolah-sekolah lain di Tangerang Selatan untuk mendapatkan BIMTEK Adiwiyata. Banyak hal yang menjadi perhatian dan harus dikerjakan untuk menjadi sekolah Adiwiyata. Adiwiyata bukanlah perlombaan namun adalah Habit bagaimana siswa diajarkan untuk peduli terhadap lingkungan. Dan kita semua diajarkan untuk bersikap bijak terhadap sampah disekitar kita bukan hanya 3 R (Reduce, Reuse dan Recycle), namun lebih dari pada itu. Peduli lingkungan dan menjadikan sekolah nyaman untuk belajar bukan karena ada kegiatan Adiwiyata, namun lebih karena habit kita untuk sadar tentang bagaimana hidup mengurangi timbunan sampah berbahaya dilingkungan kita. Mengolah bukan porsi sekolah, namun memilah menjadi tugas kita mengajarkan kepada diri kita dan anak-anak kita. Bekerjasama dengan DLH Kota Tangerang Selatan, bekal sangat berarti untuk membuat perubahan di lingkungan sekolah. Semangat dan salam Budi Luhur.