Sabtu, 7 Juli 2018, Sekolah mengadakan POD atau Parents Orientation Day. Ini merupakan kegiatan tahunan sebagai sarana untuk menyamakan persepsi dan membangun komunikasi positif antara orang tua sebagai wali murid dan sekolah sebagai pengemban amanah dalam pendidikan peserta didiknya. Ada hal baru yang disampaikan yaitu terkait rencana pembelajaran dengan menggunakan media perangkat elektronik atau Learning Device. Maksud dan tujuan disampaikan pembelajaran dengan Learning Device ini jauh hari agar orang tua dan siswa dapat mempersiapkan segala sesuatunya terkait pelaksanaannya nanti. Juga disampaikan tentang kebijakan sekolah Adiwiyata dan Sekolah KURASAKI. Sekolah adiwiyata adalah sekolah yang berbasis lingkungan dengan ikut serta dalam pengelolaan lingkungan yang ramah dan hijau sebagai wujud kepedulian terhadap kelestarian bumi tempat kita bernaung. No Styrofoam and Plastic adalah tagline dalam ikut serta menjaga bumi. Kurangi sampah sekolah kita adalah program kepedulian sekolah dalam rangka mengurangi sampah lingkungan dengan tidak menyediakan tempat sampah yang tujuannya untuk setiap warga sekolah menjaga untuk tidak menjadi penyebab timbulnya sampah. Langkah ringannya adalah dengan membawa botol minum sendiri. Semoga ini menjadi pemikiran bersama dalam membangun generasi yang peduli lingkungan, cerdas berkarakter kebudiluhuran. Salam Budi Luhur.

ASSEMBLY GRADE 2 ANGGREK 2018
KEEP FREAKS AND THE CONQUER THE WORLD adalah tajuk untuk assembly dari Grade 2 Anggrek pada Jumát, 11 Mei 2018. Bertempat di Pinus dan Cemara, assembly ini bernuansa Ruang Angkasa. Ketika dunia ini penuh dengan polusi akibat revolusi industri, tingginya tingkat konsumsi energi dan pengalihan fungsi hutan, maka manusia kemudian merasa bahwa bumi sudah tidak layak lagi utuk generasi berikutnya. Sehingga ini menimbulkan mimpi dan harapan akan dunia di planet lain yaitu Mars yang bisa digunakan tempat tinggal manusia. Begitulah inti cerita yang dimaksudkan. Pesan yang ingin disampaikan antara lain adalah pentingnya untuk menjaga alam ini karena alam beserta isinya adalah amanah untuk generasi esok. Oleh karenanya merusak dan mematikan bumi sama artinya dengan meniadakan generasi manusia mendatang. Semoga bermanfaat. Salam Bumi Luhur.

PARENTING OF DIGITAL LEARNING
Pada Sabtu, 12 Mei 2018 bertempat di Pinus dan Cemara, Sekolah bekerjasama dengan I-Story mengadakan Parenting terkait Digital Learning. Latar belakang dari kegiatan ini adalah rencana sekolah yang dalam 2 tahun mendatang akan melaksanakan pembelajaran berbasis digital mengguankan Ipad. Nah, untuk itu sekolah melakukan sosialisasi dengan Guru sebagai ujung tombak pelaksanaan rencana tersebut dan Wali murid sebagai user guide untuk mendampingi anak-anak dalam pelaksanaanya dikemudian hari. Kegiatan sosialisasi dengan wali murid juga untuk menyatukan visi dan arah misi kedepan terkait dengan Digital Learning, sehingga kekawatiran dan segala pertanyaan yang muncul terkait pembelajaran menggunakan Ipad ini bisa terjawab dengan baik. Peserta kali sangat membludak karena antusias orang tua dalam mengawal pendidikan bagi putra putrinya. Semoga sosialisasi ini bermanfaat bagi kita semua. Salam Budi Luhur!

ASSEMBLY GARADE 2 PINUS (Kami Cinta Budaya Indonesia)
Assembly Grade 2 Pinus, pada hari Rabu 26 April 2018, bertajuk ” KAMI CINTA BUDAYA INDONESIA) ini, menampilkan performance drama musikal dengan sentuhan Budaya Nusantara. Kemeriahan dan kepiawian dari Ms Enni dan Ms. Dinda terlihat dari kompak dan gesitnya nak-anak melakonkan drama musikal ini. Alhasil para audien sungguh sangat antusias dan senang dengan performance dari Pinus ini. Inilah gambaran memupuk kreatifitas dan memberi ruang inofatif anak dalam berkarya. Sehingga prestasi yang dibuat dari karya ini akan menjadi suatu pembiasaan pengaliran kreatifitas mandiri dari diri sendiri untuk berbagai hal disaat mendatang. inilah yang kita sebut dengan pengajaran yang menyenangkan. yang membuka wawasan anak dalam mengembangkan kecakapan diri untuk lingkungannya. Selamat untuk Grade 2 Pinus dan salam Budi Luhur! salam kompak selalu! salam.

CULTURE DAY
Kami mengemas kegiatan 21 April 2017 Hari Kartini sebagai kegiatan Budaya yang bertema “MELESTARIKAN BUDAYA INDONESIA”. Dalam kegiatan ini setiap kelas akan mempresentasikan project budaya yang diambil dari daerah-daerah di Indonesia. Tujuan dari kegiatan ini adalah mengenal jenis budaya daerah, dari mengenal kemudian akan muncul rasa cinta kepada budaya daerah dan seiiring waktu akan muncul sikap kepedulian untuk melestarikan budaya sebagai satu identitas bangsa. Punah ataupun lestarinya suatu budaya sangat tergantung dari upaya kita mengenalkan kebudayaan kepada putra-putri kita. Kita tidak anti dengan budaya barat karena untuk menambah wawasan budaya kita, namun budaya kita adalah hal penting untuk dilestarikan dan dikembangkan untuk generasi mendatang. kita akan dikenal karena budaya dan kita juga bisa dilupakan karena kehilangan kedudayaan. Mari kita melestarikan Budaya kita agar jangan sampai diklaim kepemilikan oleh negara lain. Salam Budaya Indonesia!