post

Field Trip To Cimory River Side

Pada hari Senin, 13 Pebruari 2017 untuk PG-TK dan Lower Grade (1-3) dilaksanakan program Field Trip yang kali ini mencoba memperkenalkan siswa dengan pembelajaran mengenai pengolahan bahan dari sumber susu dari peternakan sapi. Pembelajaran ini dipusatkan di Cimory River Side yang terletak di Bogor Jawa Barat.

Beberapa hal yang diharapkan muncul dalam pembelajaran ini adalah sikap kemandirian, keberanian, tanggung jawab dan sikap bersyukur sesuai dengan pembelajaran Pilar Kebudiluhuran yang ditanamkan didalam kelas. Melihat keberanian dan keceriaan mereka menjadi kebanggaan tersendiri bagi kami para pendidik. Semoga bermanfaat ya.

Salam Budi Luhur!

Read More

post

Nutrition Day 2017

Nutrition Day adalah program tahunan sekolah dalam rangka pembelajaran gizi dan Table Manner pada siswa dan warga sekolah. Pada tahun ini Nutrition Day dilaksanakan pada hari Rabu, 1 Maret 2016, di hall SD Budi Luhur Pondok Aren untuk siswa Grade 4-6 dan 1-3 untuk siswa Grade 1-3.

Untuk siswa Grade 1-3 diberikan pengajaran untuk pengaturan meja makan dan membuat Sandwich. Hasilnya akan dimakan bersama-sama dengan pembelajaran tata cara makan bersama. Untuk Upper Grade membuat Corn Soup yang dipandu oleh chef dari restoran terdekat. Selanjutnya juga setelah dimasak akan dimakan bersama dengan teman-teman didalam kelas dengan terlebih dahulu diberikan pengajaran Table Manner oleh guru kelasnya.

Selamat berkarya ya. Salam Budi Luhur!

Read More

post

Assembly Grade 4 (Bandung Lautan Api)

Menengok sejarah perjuangan memang memberikan cerita tersendiri bagi pelaku sejarah maupun kita yang menikmati hasil dari perjuangan mereka. Sejaran Perjuangan Bandung Selatan ini, ditampilkan kembali oleh anak-anak Grade 4 dalam kegiatan Assembly. Kegiatan Assembly diadakan oleh SD Budi Luhur Pondok Aren di hari Jum’at pada minggu terakhir setiap bulan.

Dengan penuh semangat anak-anak mengikuti kegiatan ini. Tujuan dari kegiatan Assembly adalah melatih kreatifitas anak, melatih kerjasama tim dan menyalurkan bakat dan keberanian anak dalam menyampaikan apa yang ingin mereka perlihatkan kepada orang lain dalam hal ini lingkungan sekolah. Dibantu oleh Guru kelas dan semua yang terlibat didalamnya, Assembly kali ini telah memberikan warna yang lain bagi kegiatan belajar di sekolah.

Terima kasih semua.

Selamat ya untuk Tampilannya. Sukses!

Read More

post

Prestasi Tim Basket SD Budi Luhur Pondok Aren (JUARA IV)

Kegiatan Ekstrakurikuler Basket memberikan kesempatan kepada siswa untuk mengembangkan minat dan bakatnya dalam olah raga ini. Tujuan utamanya untuk membentuk badan yang sehat dan dinamis. Tujuan lain diantaranya untuk mengembangkan prestasi.

Hal Ini diwujudkan dengan mengikuti berbagai macam lomba ditingkat sekolah dasar dan prestasi yang membanggakan adalah dengan meraihnya Juara IV untuk Basket Cup yang diselenggarakan oleh salah satu sekolah swasta di lingkungan Tangerang Selatan. Selamat untuk Tim Basket semoga ini menjadi awal yang baik untuk mengukir prestasi berikutnya.

Bravo Budi Luhur!

Read More

post

Field Trip to Pelita Desa

Field Trip merupakan satu program untuk pembelajaran di luar kelas. Hal ini dilakukan dengan memanfaatkan alam sebagai bahan pembelajaran secara realita kontekstual melalui lingkungan yang ditemui di sekitar kita. Kegiatan ini diikuti oleh siswa kelas 4, 5 dan 6. Tujuan dari pembelajaran ini diantaranya untuk mengenal berbagai profesi yang berhubungan dengan alam seperti pertanian, peternakan dan perikanan. Di lingkungan pertanian anak-anak dikenalkan dengan profesi Farmer atau petani yang mengolah sawah dengan menggunakan sapi. Juga dikenalkan dengan Peternakan sapi untuk yang dapat diambil susunya untuk perbaikan gizi keluarga. Juga diperkenalkan alat tradisional untuk menguliti bulir padi untuk dijadikan beras.

Siswa diajarkan juga dengan kerjasama tim dan kemandirian serta keberanian dengan berbagai kegiatan seperti Flying Fox, menaiki Rakit, menyeberangi jembatan tali, dan menyeberangi balok.

Pembelajaran dialam memberikan nuasa yang ceria pada diri anak. semoga ini memberikan efek psikis bahwasanya belajar adalah menyenangkan dan tidak merepotkan. Belajar juga berarti menggali potensi diri dan potensi alam untuk bersama berkembang dalam kreatifitas dalam suatu kurikulum sekolah yang aplikatif dan menyenangkan.

Read More